Jasa Visa – Salah satu tahapan dalam pembuatan paspor adalah difoto pada saat pemanggilan wawancara. Mungkin saat pertama kali membuat paspor hal yang paling menegangkan adalah pada saat wawancara, namun ada juga orang yang gugup dan kaku ketika difoto.
Nah, agar hasilnya sesuai harapan, yuk, coba tips cara difoto yang baik saat pembuatan paspor, agar tampil optimal di foto paspormu!
1. Atur postur
Cukup dua detik untuk mendapatkan postur yang tegak, yakni dengan menarik napas dalam-dalam. Cara ini bisa meluruskan punggungmu dan menarik bahumu ke belakang.
2. Gunakan makeup
Makeup dapat membantu kamu kelihatan fantastis di foto. Namun, upayakan untuk tidak mengubah penampilan terlalu drastis ya, agar kamu tetap dapat dikenali dan tidak menjadi masalah di bandara nanti. Untuk warna kulit yang lebih merata, kamu bisa menggunakan foundation. Jangan lupa tambahkan bedak ya agar wajah tak terlalu berminyak.
3. Styling rambut
Baik styling sendiri atau ke salon, pastikan rambutmu tak menutupi mata atau alis saat difoto nanti. Jika rambutmu panjang, sisirlah ke belakang bahu untuk look yang lebih rapi.
4. Tersenyum
Umumnya, senyum natural dan ekspresi netral diperbolehkan untuk foto paspor. Jika kamu memilih untuk tidak tersenyum, pikirkanlah sesuatu yang membahagiakan agar matamu terlihat ramah dan menyenangkan.Ikuti ketentuan dengan tidak menggunakan bando atau pita besar di rambut.
5. Hindari membuka mata terlalu lebar
Melotot atau membelalak dapat membuat alis kamu terangkat. Hasil dari pose ini akan memberikan kesan ketakutan atau terkejut.Fotografer profesional biasanya menyarankan para model untuk sedikit menyipitkan mata agar terlihat percaya diri. Pose ini juga biasa disebut “tersenyum dengan mata”.
6. Sedikit majukan kepala
Ingin rahang yang terlihat lebih menonjol? Selain dengan makeup, kamu juga bisa akali dengan pose loh! Triknya adalah majukan kepalamu sedikit ke depan, sehingga bayangannya menciptakan efek rahang yang lebih tegas.
Saat membuat paspor, gunakanlah baju berkerah dan hindari warna putih. Ketika kamu berkunjung ke kantor imigrasi, pakailah sepatu untuk menunjukkan kesan rapi. Jangan lupa bawa dokumen lengkap, seperti KTP, KK, akta kelahiran, dan ijazah ya.
Terkadang, hal-hal prosuderal lainnya mengenai pembuatan paspor sangat menyita waktu dan melelahkan, bahkan tidak sedikit orang yang mengeluh terkait administrasi yang begitu banyak. (ican)
Jasa Visa atau Sheila Tour hadir untuk Anda, dalam menghadapi hal prosedural dan administratif tersebut. Yuk pakai jasa pembuatan paspor di jasavisa.co.id.
Discussion about this post